ILMU KEDOKTERAN FORENSIK UNTUK KEPENTINGAN PENYIDIKAN

Bencana (kadang) tidak bisa diduga dan disangka. Baik karena alam, maupun perbuatan manusia. Setidaknya ada empat alasan mengapa identifikasi pada korban mutlak dilakukan. Pertama, untuk pengendalian kekacauan pada masyarakat, khususnya psikologis keluarga korban. Kedua, untuk perwujudan penegakan hak asasi manusia untuk hak teridentifikasi. Ketiga, untuk kepentingan hukum terhadap ahli waris korban (misalnya: masalah asuransi jiwa). Keempat, untuk pencarian pelaku tindak kriminal pada peristiwa tertentu, misalnya kasus peledakan bom, terorisme, dan lain-lain.

Ilmu Kedokteran Forensik merupakan salah satu pedoman dan alat dalam mengungkap fakta terhadap korban. Termasuk dalam mengungkap suatu tindak pidana. Ilmu ini juga sangat membantu penegak hukum mengetahui bagaimana proses tindak pidana terjadi; kapan, di mana, dengan apa, bagaimana, dan apa akibatnya.

Buku ini mengungkap secara ilmiah dan praktis tentang Ilmu Forensik dan teknis penyidikan sehingga membantu mahasiswa dan praktisi hukum dalam menambah wawasan, pengetahuan, informasi dan langkah teknis.

Ditulis oleh seorang polisi wanita yang selalu bersemangat dan berkomitmen menerapkan keahliannya di dalam ilmu kedokteran forensik. Penulis juga selalu bersikap dan bertanggung jawab atas semua kasus kedokteran forensik yang dihadapinya.

Bisa jadi buku ini merupakan Buku Ilmu Forensik yang kedua yang ada di Indonesia, setelah buku pertama yang disusun oleh pakar Ilmu Forensik Indonesia, Almarhum dr. Abdul Mun’im Idris, Sp.F. Di dalam buku ini (Almarhum) dr. Abdul Mun’im Idris, Sp.F memberikan testimoninya kepada buku ini sekitar 40 hari sebelum almarhum wafat.

Detail Buku

IDR 80.000,00

  • ISBN :
    978-602-14081-4-8
  • Jumlah Halaman :
    xx + 276 Halaman
  • Tahun Terbit :
    2014
Play Store Google Book Beli Buku

Tentang Penulis

KBP Dr. dr. Sumy Hastry Purwanti, DFM, Sp.F.

Nama  :  KBP Dr. dr. Sumy Hastry Purwanti, DFM, Sp.F.
Tempat/Tanggal Lahir  :  Jakarta/23 Agustus 1970
Pangkat/NRP  :  KBP/70080453
Agama  :  Islam
Jabatan  :  KABIDDOKKES POLDA JAWA TENGAH

 

Pendidikan Umum

  • SD  : Lulus Tahun 1983
  • SMP  : Lulus Tahun 1986
  • SMA : Lulus Tahun...
  • ...